1
00:00:05,872 --> -00:00:11,667
Landak Dalam Kabut
2
00:00:42,769 --> 00:00:48,191
Pada suatu malam, Landak pergi ke rumah Beruang
untuk menghitung gemintang bersamanya.
3
00:00:49,067 --> 00:00:55,740
Bertonggok di gelondong kayu, mereka hendak menyesap
teh sedikit demi sedikit seraya memandangi langit berbintang.
4
00:00:55,991 --> 00:01:00,078
Gemintang itu mengawang di atas langit-langit,
tepat di belakang cerobong asap.
5
00:01:00,453 --> 00:01:03,665
Gemintang di sebelah kanan cerobong asap
kepunyaan Beruang.
6
00:01:04,040 --> 00:01:05,750
Sedang yang kiri
kepunyaan Landak.
7
00:01:47,417 --> 00:01:51,212
Aku akan bilang padanya:
"Kubawakan kau selai raspberry..."
8
00:01:51,338 --> 00:01:55,842
Dan ia kan berkata:
"Cerek logamnya sudah dingin—
9
00:01:55,967 --> 00:01:59,137
Alangkah baik jika segera kita letakan...
reranting Juniper itu ke atas api."
10
00:01:59,596 --> 00:02:01,056
Kemudian aku kan berkata...
11
00:02:01,640 --> 00:02:04,625
kemudian aku akan berkata... aku akan...
12
00:02:16,237 --> 00:02:19,115
Aku penasaran, pikir Landak,
13
00:02:19,282 --> 00:02:23,078
Jika kuda itu berbaring tidur di sana,
14
00:02:23,411 --> 00:02:27,040
akankah ia tercekat di dalam kabut itu?
15
00:02:27,499 --> 00:02:30,168
Dan perlahan-lahan ia berjalan
menuruni bukit itu
16
00:02:30,293 --> 00:02:33,380
meruyup ke dalam kabut
untuk melihat
17
00:02:33,505 --> 00:02:35,674
seperti apa rasanya berada di dalam sana.
18
00:02:38,468 --> 00:02:44,683
Hmm. Aku tak bisa melihat tanganku!
19
00:02:47,519 --> 00:02:48,937
Kuda!
20
00:02:50,146 --> 00:02:52,607
Namun sang kuda tiada menyahut.
21
00:04:24,282 --> 00:04:25,241
Dasar aneh.
22
00:05:36,479 --> 00:05:39,899
Landak!
23
00:07:12,450 --> 00:07:14,494
Landak!
24
00:07:49,404 --> 00:07:51,823
Landak!
25
00:08:04,585 --> 00:08:06,337
Aku tercebur ke sungai,
26
00:08:06,963 --> 00:08:11,092
Biarkan air memboyongku pergi,
Landak memutuskan.
27
00:08:11,259 --> 00:08:17,181
Ia mendesah dalam dan mulai mengapung
menghilir bersama arus.
28
00:08:23,479 --> 00:08:28,776
Landak!
29
00:08:30,486 --> 00:08:34,866
Aku basah kuyup.
Dan sebentar lagi aku kan tenggelam.
30
00:08:35,533 --> 00:08:39,370
Seketika itu seseorang menyentuh lengannya.
31
00:08:40,413 --> 00:08:44,208
Maaf,
kata Orang itu begitu lirih.
32
00:08:44,334 --> 00:08:47,420
Siapa kau dan bagaimana
kau bisa berakhir di sini?
33
00:08:47,712 --> 00:08:51,090
Aku Landak. Aku tercebur ke sungai ini.
34
00:08:52,133 --> 00:08:54,802
Kalau begitu naiklah ke punggungku.
35
00:08:55,636 --> 00:08:57,847
Aku kan menyeberangkanmu ke tepian.
36
00:09:09,525 --> 00:09:11,110
Terima kasih.
37
00:09:13,404 --> 00:09:16,866
Tak perlu berterima kasih, kata Orang itu.
38
00:09:34,675 --> 00:09:37,553
Landak! Dari mana saja kamu?
39
00:09:37,929 --> 00:09:41,933
Aku menyeru dan terus menyerukan namamu,
namun kau tak kunjung menyahut!
40
00:09:42,183 --> 00:09:45,061
Sudah kupanaskan cerek logamnya,
41
00:09:45,186 --> 00:09:49,565
Serta kusiapkan pula lapak
agar kita nyaman saat menghitung gemintang...
42
00:09:49,690 --> 00:09:51,234
Dan kemudian kupikir
"Ia kan segera tiba...
43
00:09:51,359 --> 00:09:53,611
lantas kita kan duduk seraya menikmati teh
44
00:09:53,778 --> 00:09:54,946
dengan selai raspberry—"
45
00:09:55,071 --> 00:09:57,865
Itukah selai raspberry yang kau maksud?
46
00:09:58,199 --> 00:09:59,992
Sudah ku panaskan cerek logamnya,
47
00:10:00,118 --> 00:10:02,370
Tak lupa pula kuletakan reranting di atas api...
reranting itu... reranting itu..."
48
00:10:02,495 --> 00:10:04,247
reranting Juniper?
49
00:10:04,414 --> 00:10:07,083
Reranting Juniper,
Tuk buat asapnya beraroma sedap!
50
00:10:07,208 --> 00:10:10,002
Dan... dan...
lagi pula... lagi pula...
51
00:10:10,336 --> 00:10:13,673
siapa lagi selain dirimu yang kan dapat
menghitung gemintang dengan cakap?"
52
00:10:14,382 --> 00:10:19,804
Beruang mengoceh dan terus mengoceh
dan Landak berpikir:
53
00:10:20,138 --> 00:10:24,183
Betapa menakjubkan kita bisa bersama lagi.
54
00:10:26,978 --> 00:10:28,312
Dan Landak
55
00:10:28,479 --> 00:10:31,607
memikirkan pula sang kuda:
56
00:10:31,899 --> 00:10:35,319
Macam mana ia di sana... di dalam kabut?
57
00:10:37,488 --> 00:10:38,948
Tamat